Gascomp Superlock

DAPATKAN PENAWARAN

cara kerja penghisap asap dapur

Cara Kerja Penghisap Asap Dapur dan Manfaatnya

Cara Kerja Penghisap Asap Dapur dan Manfaatnya – Banyak dari kamu mungkin bertanya-tanya bagaimana cara kerja penghisap asap dapur untuk menghilangkan asap dan bau menyengat dari dapur kamu. Asap yang berlebihan di dapur tentu membuat sirkulasi udara tidak sehat dan harus segera diatasi.

Pengertian Alat Penghisap Asap Dapur

Alat penghisap asap dapur atau cooker hood merupakan alat yang digunakan untuk menghilangkan bau, uap, dan asap yang dihasilkan oleh sisa pembakaran dari aktivitas memasak. Alat ini sangat membantu dalam meningkatkan kesegaran dan kesehatan udara di rumah kamu.

Tidak bisa dipungkiri bahwa memasak di dapur dapat menimbulkan asap. Apalagi saat kamu melakukan aktivitas memasak sehari-hari dari pagi hingga malam, terutama untuk usaha makanan rumahan. Hal ini membuat dapur kamu menjadi kotor, bau, pengap dan berantakan.

Menghirup asap dapur secara terus-menerus dapat menyebabkan infeksi pernapasan dan penyakit paru-paru di kemudian hari. Tapi hal tersebut bisa diatasi dengan alat penyedot debu dapur, jadi kamu tidak perlu khawatir lagi.

Cara Kerja Penghisap Asap Dapur

Cooker hood atau alat penghisap asap dapur sangat direkomendasikan untuk kamu gunakan jika dapur tidak ada ventilasi. Adapun cara kerja penghisap asap dapur sebagai berikut:

1. Ventilasi

Cara kerja penghisap asap dapur yang pertama adalah cooker hood dengan sistem ventilasi. Cara kerjanya yaitu menyedot udara kotor yang ada di dalam ruangan dan membuangnya melalui pipa. Hal ini membuat ruangan tetap bersih dan terhindar dari udara kotor.

2. Recycle

Cara kerja penghisap asap dapur berikutnya yaitu proses recycle atau mendaur ulang udara yang ada dan mengeluarkan udara kotor menjadi udara yang lebih bersih. Cara kerjanya adalah menghisap udara kotor, uap, dan minyak sisa makanan yang diproses untuk menghasilkan udara bersih dan dialirkan kembali ke dalam ruangan.

Baca Juga : Kelemahan Kompor Listrik, Wajib Tahu!

Manfaat Cooker Hood

Alat penghisap asap dapur tentu sangat berguna, terutama bagi orang yang dapurnya tidak memiliki sirkulasi udara atau ventilasi udara yang cukup sehingga asap dari sisa pembakaran tidak dapat dikeluarkan. Berikut beberapa manfaat alat penghisap asap dapur yang harus kamu ketahui:

1. Meminimalisir Hawa Panas

Udara di dapur akan terasa semakin panas ketika semakin lama dan semakin sering menggunakan dapur untuk kegiatan memasak. Udara panas ini dihasilkan dari uap kegiatan memasak atau api dari dalam kompor. Fungsi cooker hood untuk menghisap asap dan menurunkan suhu di dalam ruangan.

2. Menjaga Kebersihan Udara di Dapur

Udara kotor akibat sisa pembakaran dari kegiatan memasak akan disedot keluar melalui cerobong asap atau cooker hood hanya dengan menekan satu tombol saja. Sehingga udara di dapur menjadi lebih bersih dan terhindar dari udara kotor yang berbahaya.

3. Dapur Lebih Sehat

Kehadiran alat penghisap asap dapur dengan kemampuan menyedot uap kotor dapat menciptakan udara yang lebih bersih dan lingkungan dapur yang lebih sehat. Sehingga kamu akan merasa lebih nyaman saat memasak di dapur.

Baca Juga : 6 Cara Membersihkan Penghisap Asap Dapur

Mengingat pentingnya cooker hood, tidak ada salahnya memasang alat penghisap asap ini di dapur rumah kamu. Apalagi jika kamu sudah mengetahui cara kerja penghisap asap dapur, kamu tidak perlu lagi khawatir udara di dapur menjadi kotor dan bau. Temukan kompor gas berkualitas dan regulator gas terbaik yang sudah standar SNI di Gascompsuperlock.com.