Traveling Lama? Tips Aman Tinggal Rumah!

Traveling sendiri adalah pengalaman yang luar biasa dan sangat menyenangkan. Namun ada saja kekhawatiran kita saat meninggalkan rumah dalam jangka waktu yang cukup lama.

Mulai dari keamanan rumah hingga pemeliharaan tanaman atau hewan yang kita miliki perlu dipertimbangkan.

1. Persiapkan rumah anda

  • Pastikan semua jendela dan pintu terkunci dengan baik sebelum anda pergi.
  • Matikan sumber listrik utama untuk menghindari adanya konsleting saat anda bepergian
  • Cabut atau copot regulator dari tabung gas untung menghindari adanya kebocoran gas yang menimbulkan adanya potensi kebakaran. 
  • Pastikan tidak ada alat elektronik yang ada di rumah dalam kondisi mati atau tidak terhubung pada arus listrik.

2. Gunakan sistem keamanan rumah

  • Pasang sistem keamanan ganda pada rumah anda seperti CCTV dan alarm 
  • Aktifkan notifikasi atau pemberitahuan keamanan rumah anda untuk memantau kondisi rumah dari jarak jauh.

3. Hentikan langganan atau layanan dalam beberapa saat

  • Hentikan langganan surat kabar atau majalah untuk menghindari penumpukan
  • Hentikan layanan streaming atau pengiriman barang untuk menghindari adanya penipuan dan menghemat biaya.

4. Pertimbangkan penyimpanan barang berharga

  • Perhatikan dalam penyimpanan barang berharga seperti perhiasan atau dokumen penting di tempat yang aman atau brankas
  • Pastikan anda menyimpan uang tunai di posisi yang aman agar tidak mudah terjangkau atau ditemukan oleh pencuri

5. Pemeliharaan tanaman dan hewan

  • Mintalah bantuan kepada tetangga atau teman anda untuk menyiram tanaman atau memberi makan hewan peliharaan anda.
  • Pasang sistem otomatis alat penyiraman untuk tanaman anda dan anda bisa menitipkan hewan peliharaan anda pada pet shop yang bagus kualitasnya.

6. Berikan informasi kepada satpam/tetangga dekat

  • Laporkan kepada satpam yang ada di perumahan anda supaya jika ada aktivitas di dalam rumah bisa di informasikan kepada pemilik rumah
  • Berikan informasi kepada tetangga dekat untuk membantu mengawasi rumah anda

Dengan beberapa cara di atas anda bisa melakukan traveling dengan aman dan nyaman tanpa harus khawatir lagi untuk meninggalkan rumah.

Kategori:
Share

Related Post

Liburan: Obat Ampuh untuk Menyegarkan Jiwa dan Raga

Liburan: Obat Ampuh untuk Menyegarkan Jiwa dan Raga

Liburan adalah momen yang dinanti-nantikan oleh banyak orang sebagai kesempatan untuk melepaskan diri dari rutinitas sehari-hari dan menjelajahi dunia baru. Namun, liburan bukan hanya tentang bersenang-senang atau menghabiskan waktu luang.  Apa aja sih manfaat dari

Read More
Liburan Dengan Nyaman Tanpa Takut Adanya Kebocoran Gas

Liburan Dengan Nyaman Tanpa Takut Adanya Kebocoran Gas

Liburan merupakan hal yang ditunggu-tunggu bagi setiap orang, siapa sih yang ingin liburannya terganggu dengan pikiran-pikiran mengenai takut  rumahnya kebakaran karena adanya kebocoran gas. Pasti kalian ingin sekali liburan dengan tenang dan nyaman tanpa adanya

Read More

Search

Dapatkan Promo Spesial untuk Anda!

Cek promo eksklusif yang udah siap buat kamu! Diskon spesial, cashback, dan kejutan menanti.

Newsletter

Dapatkan informasi promo terbaru langsung di email Anda.

20%

Off For new customer